ANALISIS TREND POPULASI DAN PEMETAAN WILAYAH BASIS PENGEMBANGAN TERNAK KERBAU DI KABUPATEN BREBES
Abstract
NURHALIMAH, Analisis Trend Populasi dan Pemetaan Wilayah Basis Pengembangan Ternak Kerbau di Kabupaten Brebes. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 3 desember 2022 sampai 13 Juli 2023 di Kabupaten Brebes, Provinsi Jawa Tengah, dengan tujuan mengetahui dan menganalisis trend populasi ternak kerbau di Kabupaten Brebes selama 10 tahun terakhir dan mengetahui basis pengembangan ternak kerbau di Kabupaten Brebes. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode survey dengan menggunakan data sekunder sebagai data utama. Data pendukung dapat menggunakan data primer dengan metode purposive sampling yaitu berdasarkan wilayah yang mempunyai indeks LQ>1. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif, analisis regresi linier sederhana dan indeks LQ. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada tahun 2022 populasi ternak kerbau di Kabupaten Brebes mencapai 6.553 ekor dan populasi ternak ruminansia sebanyak 227.293 ekor. Hasil analisis trend dapat menghasilkan persamaan regresi Y=7964,3-79,933x. Hasil tersebut menunjukan bahwa populasi ternak kerbau dari tahun 2013 sampai dengan 2022 menunjukan trend yang negatif atau mengalami penurunan 80 ekor untuk setiap tahunnya. Kecamatan yang merupakan wilayah basis pengembangan ternak kerbau dengan kriteria LQ>1 antara lain Kecamatan Salem, Bantarkawung, Tonjong, Larangan, dan Songgom.
References
Dewi, R. K. 2018. Analisis Potensi Wilayah Pengembangan Ternak Ruminansia di Kabupaten Lamongan. Jurnal Ternak. 9(2): 5-11.
Hidayat, N. N., N. A. Setianto, L. Setiana, R. Widiyanti, dan R. Mastuti. 2020. Pemetaan Wilayah Pengembangan Ternak Sapi Potong di Kabupaten Banyumas berdasarkan Indeks LQ dan Potensi Hijauan. Jurnal Animal Production. 7: 147-154.
Hidayat, N. N., S. Mastuti, R. Widiyanti, dan E. Yuwono. 2021. Analisis Trend Populasi dan Potensi Pengembangan Ternak Kerbau di Provinsi Jawa Tengah. Jurnal Animal Production. 24-25.
Ikun, A. 2018. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Tingkat Populasi Ternak Kerbau di Kecamatan Biboki Anleu Kabupaten Timor Tengah Utara. JAS. 3(3): 38-42.
Suhartina dan Susanti, I. S. 2017. Strategi Pengembangan Usaha Ternak Kerbau yang Dipelihara Secara Tradisional Berdasarkan Peluang dan Tantangan. Jurnal Ilmu Peternakan. 2(1): 37-44.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal ini memberikan akses terbuka segera ke kontennya dengan prinsip bahwa membuat penelitian tersedia secara bebas untuk publik mendukung pertukaran pengetahuan global yang lebih luas.
Manfaat akses terbuka bagi penulis, antara lain:
- Akses gratis untuk semua pengguna di seluruh dunia
- Penulis mempertahankan hak cipta atas karya mereka
- Peningkatan visibilitas dan pembaca
- Tanpa batasan ruang
- Karya/artikel dalam jurnal ini terikat pada Lisensi CC Attribution 4.0